Kunjungan Kerja DPRD Muba ke Dinas Dukcapil Ogan Ilir

Kunjungan Kerja DPRD Muba ke Dinas Dukcapil Ogan Ilir

Komisi I DPRD Kabupaten Musi Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan melakukan kunjungan kerja ke Dinas Dukcapil Kabupaten Ogan Ilir dalam Rangka Pelayanan Administrasi Kependudukan (Jumat, 21 Januari 2022).

Dalam kunjunganya, rombongan  yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisi I DPRD Muba, Bapak Edi Hariyanto menyampaikan maksud kedatangan mereka adalah untuk mengetahui pelayanan administrasi kependudukan di Dinas Dukcapil Ogan Ilir, terutama berkenaan dengan pencatatan orang asing dan pelayanan pindah datang antar kabupaten/kota.

Di aplikasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Dinas Dukcapil Kabupaten Ogan Ilir terdata sebanyak sepuluh Warga Negara Asing (WNA) yang tinggal di wilayah Kabupaten Ogan Ilir. Tujuh orang berasal dari China, masing-masing satu orang berasal dari Perancis, Pakistan, dan Yaman. Dua orang yang berasal dari Pakistan dan Yaman memiliki Kartu Izin Tinggal Tetap (KITAP) yang memiliki hubungan perkawinan dengan WNI, sedangkan delapan orang lain memiliki Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS)  yang datang ke Ogan Ilir dengabn tujuan untuk berkerja. Sebagian besar WNA ini memiliki pekerjaan di Bidang Industri dan Pedagangan.

Untuk memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang mudah dan cepat, berdasarkan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 470/7256/SJ Tanggal 27 Desember 2021 Perihal Pindah Datang Penduduk, maka penduduk yang datanya telah tercantum dalam database kependudukan dan ingin mengurus kepindahannya, cukup datang ke Kantor Dinas Dukcapil daerah asal sesuai alamat KTP-el atau Kartu Keluarganya dengan membawa fotokopi Kartu Keluarga. Disdukcapil daerah asal kemudian akan menerbitkan Surat Keterangan Pindah WNI (SKPWNI) berdasarkan permohonan penduduk tersebut. Pengajuan SKPWNI ini juga dapat dibantu dengan cara komunikasi melalui email atau media elektronik lainnya antar Dinas Dukcapil kabupaten/kota daerah tujuan dan daerah asal penduduk.

 

 

Khosyi’ah Nadjib